Tema Hari Guru Sedunia 2022 Menurut UNESCO, Apa Bunyi dan Maknanya?

By Grace Eirin, Selasa, 4 Oktober 2022 | 14:30 WIB
Tema Hari Guru Sedunia tahun 2022 yaitu (Freepik)

Adapun guru yang mengajar juga terlibat dalam perubahan struktur pendidikan di lingkungan sekitarnya.

Apa yang guru lakukan terhadap cara pengajarannya di kelas, dapat memengaruhi perubahan di lingkup kecil seperti murid di kelas, sekolah, hingga pendidikan. 

Khusus untuk era digital seperti sekarang ini, pendidikan di seluruh dunia mulai memanfaatkan teknologi dalam penerapannya. 

Contohnya, teman-teman sudah mulai mendapatkan tugas-tugas sekolah dengan memanfaatkan internet dan teknologi, serta model pembelajaran yang modern. 

Guru, berperan penting dalam terwujudnya model pembelajaran yang teman-teman rasakan saat ini. 

Jika kamu merasakan proses pembelajaran di kelas semakin mudah dan menyenangkan, maka guru adalah orang pertama yang harus kamu apresiasi. 

Sebab, guru punya peran paling besar dalam menciptakan perubahan dan pengembangan pembelajaran di kelas. 

Peran Guru dalam Pembelajaran

Dilansir dari laman Kemdikbud, ada beberapa peranan dan kompetensi guru yang penting diterapkan dalam pembelajaran. Berikut ini penjelasannya. 

1. Organisator, guru sebagai organisator berperan menciptakan proses edukatif yang bertanggung jawab, baik secara formal dan moral. 

2. Demonstrator, guru sebagai demonstrator berperan menguasai bahan atau materi pelajaran, serta senantiasa mengembangkan dan meningkatkan kemampuan.

3. Pengelola kelas, guru berperan mengelola kelas sebagai lingkungan belajar yang menarik untuk peserta didik, serta memberikan rasa aman dan nyaman dalam belajar. 

Baca Juga: 5 Kelebihan yang Dimiliki Seorang Guru Beserta Sikap yang Harus Diteladani