Pengaruh Budaya Hindu-Buddha Terhadap Perubahan Lingkungan Alam dan Sosial di Indonesia

By Niken Bestari, Kamis, 6 Oktober 2022 | 19:30 WIB
Apa pengaruh kebudayaan Hindu-Buddha terhadap penggunaan sumber daya alam, persebaran penduduk di Indonesia, dan pembukaan lahan. (Freepik)

Bobo.id - Tahukah teman-teman apa pengaruh kebudayaan Hindu-Buddha pada perubahan alam dan sosial di Indonesia?

Sebelum Indonesia merdeka bahkan dijajah oleh Belanda, Indonesia masih berbentuk kerajaan.

Kerajaan pertama di Indonesia memiliki corak Hindu-Buddha, karena pengaruh dari para pedagang dari India.

Karena Indonesia terletak di Jalur Sutra, yang merupakan jalur perdagangan strategis di awal Masehi, agama Hindu-Buddha pun masuk ke Indonesia.

Bukan hanya keyakinan saja, kebudayaan Hindu-Buddha juga memberikan pengaruh besar pada Indonesia kala itu.

Lalu, apa saja bentuk-bentuk pengaruh kebudayaan Hindu-Buddha pada perubahan sosial alam dan sosial di Indonesia?

Pengaruh Hindu Buddha pada Perubahan Alam di Indonesia

a. Penggunaan Sumber Daya Alam

Pengaruh kebudayaan Hindu-Buddha pada perubahan alam di Indonesia salah satunya adalah penggunaan sumber daya alam.

Masuknya agama Hindu-Buddha juga berpengaruh pada seni arsitektur, salah satunya adalah pembuatan candi Hindu dan candi Buddha.

Selain candi, banyak bangunan khas Hindu-Buddha yang didirikan.

Baca Juga: Pengaruh Kebudayaan Hindu Buddha pada Sistem Keagamaan, Pemerintahan, Sosial, Ekonomi, dan Seni Budaya