Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 3, Apa Saja Manfaat Jahe untuk Kesehatan?

By Grace Eirin, Rabu, 12 Oktober 2022 | 07:30 WIB
Jahe dapat meredakan nyeri dan menghangatkan tubuh. (freepik)

Bobo.id - Tanaman jahe (Zingiber officinale) adalah tanaman obat yang telah dibudidayakan selama ribuan tahun di Timur Tengah. 

Kala itu, orang-orang Timur Tengah memanfaatkan jahe hanya sebagai obat mual dan peradangan. 

Pada abad ke-15 sampai ke-17, rempah-rempah termasuk jahe mulai dibawa ke Eropa. 

Hingga saat ini, jahe dimanfaatkan sebagai rempah masakan, obat alami, dan perasa alami untuk beragam makanan dan minuman di berbagai negara. 

Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 3, kamu harus mencari apa saja manfaat jahe untuk kesehatan tubuh. 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Manfaat Jahe untuk Kesehatan

1. Mengurangi Nyeri

Jahe memiliki senyawa kimia yang dipercaya bisa bereaksi positif di dalam lambung dan usus hingga mampu mengurangi mual dan nyeri.

Mual dapat dipicu oleh banyak faktor, misalnya karena tubuh lelah dan sakit, efek samping obat tertentu, atau keracunan makanan.

Jahe dapat membantu mengatasi mual karena bisa berfungsi untuk menenangkan syaraf yang bisa memicu refleks mual. Teman-teman bisa menyeduhnya dengan air panas dan madu. 

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 3, Contoh Sikap Cinta Lingkungan

Selain bisa meredakan mual, minuman jahe hangat juga bisa menghangatkan tubuh saat musim hujan tiba. 

2. Mengatasi Osteoarthritis 

Osteoarthritis adalah kondisi nyeri sendi atau kekakuan sendi yang disebabkan oleh cedera, obesitas, dan penuaan sendi. 

Osteoarthritis bisa menyerang semua sendi, tetapi kondisi ini paling sering terjadi di sendi-sendi jari tangan, lutut, pinggul, dan tulang punggung. 

Nah, menurut Alodokter.com, jahe ini dapat membantu rasa sakit akibat nyeri osteoarthritis. 

Caranya dengan memijat menggunakan minyak terapi yang mengandung jahe dan jeruk, pada bagian yang dianggap nyeri. Namun, pemijatan harus dilakukan seorang profesional, ya. 

3. Mengatasi Pusing

Sebagian orang mengatasi pusing yang datang tiba-tiba dengan mengonsumsi minuman hangat berupa seduhan jahe. 

Pusing bisa membuat kita kehilangan keseimbangan, penglihatan seperti berkunang-kunang, dan mungkin disertai oleh mual.

Dengan jahe, sakit kepala tegang dan migrain dapat diatasi tanpa menggunakan obat kimia. 

Oleh sebab itu, bagi seseorang yang sering mengalami mabuk perjalanan, minuman jahe sering dikonsumsi sebelum perjalanan jauh dimulai. 

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 3, Hubungan Membuang Sampah Sembarangan dengan Bencana

4. Mengatasi Sembelit

Manfaat jahe untuk mengatasi masalah pencernaan sudah dibuktikan dan digunakan sejak zaman dahulu kala. 

Zat phenolic dalam jahe bisa mengatasi masalah pencernaan seperti diare ataupun masalah sembelit. 

Selain itu jahe juga bisa membantu mengeluarkan gas yang berlebihan pada sistem pencernaan seseorang. 

Karena manfaat-manfaatnya ini teman-teman bisa mengonsumsi jahe secara rutin agar terhindar dari masalah pencernaan.

---

Kuis!

Kenapa jahe dapat mengatasi sembelit?

Petunjuk: Cek halaman 2!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.