Bobo.id - Menabung bukan hanya kegiatan yang dilakukan setelah dewasa, tapi juga bisa teman-teman lakukan sedari dini.
Dengan menabung sedari kecil, teman-teman akan memiliki kebiasan baik ini hingga dewasa nanti.
Untuk memulai menabung, teman-teman tidak perlu melakukan dengan nominal uang yang besar.
Selain itu, teman-teman juga bisa menabung dengan nominal sedikit demi sedikit dengan menyisihkan uang jajan yang didapat dari orang tua.
Belajar menabung teman-teman bisa merasakan membeli barang-barang dengan hasil usaha sendiri.
Nah, untuk itu ada lima tips yang bisa teman-teman coba untuk dilakukan di rumah.
5 Trik Menabung Agar Berhasil
1. Menentukan Tujuan
Hal pertama yang harus dilakukan adalah menentukan tujuan utama dari teman-teman menabung.
Contohnya, teman-teman ingin membeli mainan atau ponsel baru yang bisa digunakan sebagai media belajar saat di rumah.
Atau teman-teman ingin membeli beberapa buku bacaan yang digemari dari hasil menabung.
Baca Juga: Jangan sampai Habis Sia-Sia, Ini 9 Cara Bijak Mengatur Uang