Bobo.id - Demam merupakan respon kekebalan tubuh yang sedang bekerja memerangi bakteri, virus, dan gangguan lainnya.
Walaupun demam merupakan bagian dari sistem kerja imun tubuh, jika suhu semakin meningkat, tentu perlu diwaspadai.
Ketika suhu sudah meningkat, banyak orang kemudian segera memberikan obat pada anak. Padahal, kebiasaan ini tidak baik untuk kesehatan, lo.
Dilansir dari Kompas.com, demam pada anak sebenarnya tidak perlu diobati dengan obat penurun demam.
Terutama jika anak masih doyan makan dan minum, bisa tidur nyenyak, dan sesekali masih mau bermain.
Ada beberapa cara alami yang bisa digunakan untuk menurunkan demam pada anak tanpa menggunakan obat.
Apa saja? Kita cari tahu bersama, yuk!
Cara Menurunkan Demam Tanpa Obat
1. Banyak Minum Air Putih
Tahukah teman-teman? Banyak minum air putih ternyata bisa membantu menurunkan demam, lo.
Sebab ketika demam, tubuh rentan mengalami dehidrasi. Nah, air bisa mengembalikan cairan yang hilang.
Baca Juga: Ada Semangka hingga Mangga, Ini 4 Buah yang Bisa Bantu Redakan Demam