Apakah Hubungan antara Frekuensi Pernapasan dengan Aktivitas Seseorang?

By Thea Arnaiz, Jumat, 21 Oktober 2022 | 15:30 WIB
Kunci jawaban materi IPAS kelas 5 SD, Kurikulum Merdeka, hubungan frekuensi pernapasan dengan aktivitas yang dilakukan oleh manusia dalam kegiatan sehari-harinya. (freepik)

Jawaban: 

Umumnya, frekuensi pernapasan akan sebanding dengan aktivitas yang kita lakukan.

Coba rasakan frekuensi pernapasan ketika duduk tenang dibandingkan saat olahraga.

Pastinya, saat melakukan aktivitas olahraga frekuensi pernapasan kita makin meningkat bahkan bisa saja terengah-engah dibandingkan saat duduk tenang. 

Alasan Frekuensi Pernapasan Sebanding dengan Aktivitas yang Dilakukan 

Misalnya, saat berolahraga kita pasti membuat otot-otot tubuh bekerja lebih keras.

Apa pun jenis olahraganya atau aktivitas yang lebih berat, pasti otot bekerja lebih keras.

Ketika otot-otot tubuh bekerja lebih keras, maka otot membutuhkan oksigen lebih banyak sebagai energi untuk membakar kalori.

Oleh karena itu, untuk memenuhinya darah yang mengalir di pembuluh akan memasok oksigen lebih banyak dan mengeluarkan karbon dioksida lebih banyak juga.

Hasilnya, laju pernapasan meningkat agar oksigen dapat segera diedarkan ke seluruh tubuh. 

Hal yang Terjadi pada Paru-Paru ketika Berolahraga 

Baca Juga: Punya Gejala yang Sama, Apa Perbedaan Pilek Biasa dengan Infeksi Sinusitis?