Menemukan Kalimat Masalah dan Penyelesaiannya pada Teks 'Kegiatan saat Jam Istirahat', Materi Kelas 3 SD Tema 4

By Amirul Nisa, Jumat, 4 November 2022 | 20:00 WIB
Menemukan kalimat masalah dan penyelesaian pada sebuah teks bacaan bisa jadi media latihan yang baik. ( pch.vector)

"Mereka melihat daun berserakan di halaman."

Dun yang berserakan di halaman membuat tokoh pada teks merasa tidak nyaman hingga memunguti daun untuk dibersihkan.

Kalimat Penyelesaian Masalah

Dari masalah yang ada, tentunya ada beberapa kalimat penyelesaian yang juga diberikan.

"Semua warga sekolah sebaiknya ikut menjaga kerapian dan keindahan. Mereka dapat berbuat sesuai kemampuan."

Pada akhir teks bacaan, teman-teman akan menemukan dua kalimat saran yang berkaitan dengan masalah yang sudah disebutkan.

Kalimat penyelesaian masalah itu berisi harapan agar menjaga kebersihan sekolah dilakukan oleh semua warga sekolah.

Sehingga tidak hanya petugas kebersihan yang bertanggung jawab atas kebersihan lingkungan sekolah.

Siswa juga bisa ikut terlibat menjaga kebersihan sekolah dengan cara seperti yang dilakukan tokoh pada teks bacaan.

Selain itu, ada banyak cara lain yang bisa dilakukan dan baiknya dilakukan sesuai dengan kemampuan.

Nah, itu tadi dua jenis kalimat yaitu kalimat masalah dan kalimat penyelesaian masalah yang ada pada teks bacaan.

Baca Juga: Mencari Kalimat Penyelesaian Masalah dari Teks

----

Kuis!
Apa yang dimaksud dengan kalimat penyelesaian masalah?
Petunjuk: Cek halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

----  

Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.  

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.