Dari Jahe hingga Bawang Putih, Ini 5 Bahan Alami yang Bisa Obati Radang Tenggorokan

By Amirul Nisa, Sabtu, 5 November 2022 | 10:30 WIB
Radang tenggorokan bisa menyebabkan rasa tidak nyaman di area tenggorkan hingga menganggu aktivitas. (jcomp/freepik)

Masalah lain penyebab dari radang tenggorokan adalah iritasi yang disebabkan dari dalam tubuh.

Iritasi biasanya disebabkan oleh GERD atau naiknya asam lambung ke esofagus atau kerongkongan.

Asam yang terlalu kuat akan merusak area tenggorokan dan menyebabkan peradangan.

Cara Mengatasi Radang Tenggorokan

1. Bawang Putih

Bawang putih adalah salah satu bumbu masakan yang bisa jadi obat alami untuk radang tenggorokan. (Foto oleh Karolina Grabowska dari Pexels)

Bawang putih adalah salah satu bumbu dapur yang memiliki sifat antibakteri dan bisa membantu mengatasi radang tenggorokan.

Rempah ini mampu melawan infeksi karena mengandung senyawa allicin.

Bawang putih bisa teman-teman gunakan sebagai obat alami untuk mengatasi radang tenggorokan dengan cara menambahkannya ke dalam makanan.

2. Kamomil

Kamomil sudah dijadikan obat alami sejak zaman kuno, karena berbagai kandungan yang ada di dalamnya.

Baca Juga: 5 Pertolongan Pertama yang Bisa Dilakukan saat Batuk dan Pilek, Salah Satunya Istirahat Cukup