25 Contoh Kalimat Menggunakan Majas Metafora dan Artinya

By Niken Bestari, Rabu, 16 November 2022 | 16:45 WIB
Pelajari majas metafora dalam bahasa Indonesia dengan contoh kalimat di artikel ini, yuk! (Freepik)

15. Tak seorang pun mau berteman dengannya karena sifatnya yang tinggi hati. (sombong; arogan)

16. Vina adalah anak yang kepala batu dan sulit dinasihati. (teguh pendirian; keras kepala)

17. Aku membeli buah tangan dari Yogyakarta untuk ibu dan ayahku. (barang yang didapatkan sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang)

18. Tadi malam, kakakku melahirkan buah hati pertamanya. (anak)

19. Banyak penyanyi asal Korea Selatan yang sedang naik daun. (populer)

20. Jangan menjadi orang bermuka dua! (munafik; berpura-pura)

21. Karena kesuksesannya, pengusaha itu menjadi buah bibir masyarakat. (bahan pembicaraan banyak orang)

22. Dia sangat kasar dan ringan tangan pada orang lain. (temperamental; suka memukul)

23. Perkara itu telah membawanya ke maja hijau. (pengadilan)

24. Dia akan menghabiskan waktunya selama 10 tahun di hotel prodeo. (penjara)

25. Ternyata keluargaku memiliki keturunan darah biru dari keraton Yogyakarta. (memiliki darah bangsawan atau ningrat)

Teman-teman, itulah contoh kalimat yang menggunakan majas metafora. Kalian juga bisa latihan membuat contoh kalimat dengan majas metafora sendiri, ya!