5 Panca Indra Manusia dan Fungsinya, Apa Saja?

By Thea Arnaiz, Sabtu, 19 November 2022 | 10:50 WIB
Lima panca indra manusia yang punya fungsinya masing-masing. (freepik)

Selain itu, sel olfaktori juga terhubung dengan otak melalui saraf nervus olfaktori. 

4. Indra Pengecap (Lidah) 

Indra pengecap pada manusia adalah lidah yang ada di rongga mulut dan punya permukaan yang berupa tonjolan kecil atau disebut sebagai papila lidah.

Bentuk papila dibagi menjadi tiga jenis, yaitu papila filiformis, papila fungiformis, dan papila sirkumvalata.

Papila filiformis berbentuk seperti benang dan ada di bagian depan lidah. Papila fungiformis berbentuk tonjolan dan letaknya ada di bagian depan lidah dan di kedua sisi lidah.

Sedangkan, papila sirkumvalata bentuknya seperti huruf ‘v’ terbalik dan letaknya ada di pangkal lidah.

Papila tersebut berfungsi untuk mengecap dan merasakan rasa.

Misalnya, rasa pahit dirasakan oleh papila sirkumvalata, rasa asin dan asam di rasakan oleh papila fungiformis, rasa manis dirasakan oleh papila filiformis. 

5. Indra Peraba (Kulit) 

Indra peraba pada manusia adalah kulit yang ada di seluruh tubuh.

Kulit bisa peka terhadap rangsangan di sekitar lingkungan, seperti merasakan tekstur kasar, halus, panas, dingin, dan sakit.

Baca Juga: Contoh Gangguan Penglihatan yang Terjadi Akibat Kebiasaan Tidak Sehat