Apa yang Membuat Qatar Begitu Kaya Meski Dikelilingi Gurun?

By Niken Bestari, Rabu, 23 November 2022 | 14:30 WIB
Dari mana hasil kekakayaan negara Qatar, meski kondisi geografisnya dikelilingi gurun? (Freepik)

Bobo.id - Kejuaraan sepak bola Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan di Qatar menarik perhatian banyak orang.

Perhatian tidak hanya tertuju pada kejuaraan, tapi juga lokasi tempat diadakan Piala Dunia 2022, yaitu negara Qatar.

Negara Qatar adalah salah satu negara terkaya di wilayah jazirah Arab.

Dirangkum dari Kompas, pada 2021, pendapatan per kapita negara ini mencapai 61.276 dollar AS atau setara dengan Rp 960,04 juta (kurs Rp 15.674).

Pendapatan per kapita adalah besarnya pendapatan rata-rata semua penduduk di suatu negara.

Nilai pendapatan per kapita Qatar ini 14 kali lipat lebih tinggi dibandingkan Indonesia yang memiliki pendapatan per kapita 4.291 dollar AS.

Bahkan, Pendapatan per kapita Qatar lebih tinggi dibandingkan Jepang, lo.

Padahal, kondisi geografis Qatar ini dikelilingi oleh gurun gersang, teman-teman. Tanah gurun umumnya tidak bisa dibuat lahan pertanian karena terlampau kering.

Lantas, dari mana pendapatan negara Qatar, ya?

Apa yang Membuat Qatar Begitu Kaya?

Meski dikelilingi gurun kering dan gersang, ternyata Qatar menyimpan sumber daya alam yang sangat menguntungkan, lo.

Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2022, Ini 5 Fakta Menarik Qatar, Salah Satunya Jarang Gempa Bumi