Bobo.id - Piala Dunia 2022 akan berlangsung pada akhir tahun ini, di Qatar.
Walau masih beberapa bulan lagi, namun semua persiapan sudah dilakukan jauh-jauh hari.
Salah satu hal yang penting untuk disiapkan Qatar adalah stadion yang akan digunakan bertanding.
Qatar memiliki delapan stadion yang siap digunakan untuk acara Piala Dunia 2022 nanti.
Nantinya Piala Dunia 2022 akan diikuti oleh 32 negara yang salah satunya adalah Qatar.
Sedangkan 31 negara lain yang akan ikut bertanding masih belum diketahui secara pasti.
Laga empat tahun sekali ini akan berlangsung pada tanggal 21 November 2021 dengan tuan rumah bertanding pertama.
Qatar mendapat posisi di Grup A dan berkesempatan untuk membuka pertandingan sebagai tim pertama yang bermain. Namun lawan dari Qatar belum diketahui hingga saat ini.
Acara pembukaan Piala Dunia 2022 ini dilakukan di stadion Al Bayt Stadium.
Bertemu Karakter Favorit di Doraemon Jolly Town MARGOCITY, Apa Saja Keseruannya?
Source | : | Kompas.com,KompasTV |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR