Warnanya cokelat tua dan ada garis terang di sayap dan perutnya. Jadi, kecoak jenis ini mudah dikenali dan sering bersembunyi di area hangat serta kering.
Bahkan, kecoak bergaris cokelat sering ditemukan di perangkat elektronik, seperti televisi dan lemari es, lo.
Selain itu, kecoak ini bisa terbang dan tidak menyukai air atau tempat yang lembap.
3. Kecoak Amerika (Periplaneta americana)
Kecoak amerika adalah kecoak yang besar, ukurannya sekitar 1 hingga 4 sentimeter, lo!
Kecoak amerika dikenal berumur panjang, karena dapat hidup selama dua tahun.
Kecoak amerika suka hidup di selokan atau tempat yang gelap dan lembap. Bahkan, menyukai air dan termasuk serangga akuatik.
Ciri fisiknya berupa tubuh berwarna cokelat kemerahan dengan pinggiran kuning muda di sekeliling tubuhnya.
Penyebab Ada Kecoak di Rumah
1. Sumber Makanan
Kecoak sebagai pemakan segala, tertarik ke rumah karena menyimpan berbagai macam bahan makanan. Bahkan, sisa-sia sampah dan wastafel yang kotor dapat menarik kecoak, lo.
Baca Juga: 7 Hewan Kerabat Dinosaurus yang Masih Hidup di Zaman Sekarang, Salah Satunya Kecoak