Bobo.id - Teman-teman tahu tanaman kersen yang banyak ditemukan di sekitar kita?
Tanaman yang memiliki nama latin Muntingia calabura tidak asing bagi sebagian temab-teman.
Tanaman ini punya buah kersen yang mungil, merah, dan manis ini menjadi kesukaan anak-anak seperti kita.
Pohon kersen pun memiliki dahan dan daun yang lebat dan tidak mudah rontok, sehingga menjadi naungan rindang di tepi jangan, halaman rumah, hingga gang kecil.
Selain buahnya, tahukah teman-teman bahwa daun kersen juga bisa dikonsumsi.
Bahkan daun kersen ini memiliki manfaat bagi kesehatan kita, lo!
Sayang sekali, manfaat daun kersen ini banyak disepelekan.
Padahal, manfaat daun kersen ini bisa menjadi obat bagi beberapa penyakit ini. Apa saja?
1. Membantu Mengatasi Diabetes
Daun kersen memiliki manfaat sebagai obat diabetes yang ditandai tingginya kadar gula darah.
Dilansir dari Kompas.com, daun kersen bisa dimanfaatkan sebagai obat diabetes maupun pencegah diabetes.
Baca Juga: 7 Manfaat Air Rebusan Daun Pandan Bagi Kesehatan, Salah Satunya Cegah Penyakit Jantung