7 Fakta Unik Keringat Manusia, Salah Satunya Makanan Bisa Sebabkan Bau Keringat

By Grace Eirin, Kamis, 15 Desember 2022 | 17:45 WIB
Berkeringat merupakan cara menurunkan suhu tubuh. (Foto oleh Gustavo Fring/pexels)

Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu seberapa banyak keringat yang kita keluarkan setiap hari? 

Dalam kondisi normal, manusia dapat mengeluarkan sekitar dua cangkir atau 0,5 liter keringat setiap harinya.

Ketika tenang, tubuh akan menyerap semua keringat sebelum mencapai permukaan kulit. Namun, ketika kita kepanasan, produksi keringat akan keluar lebih banyak. 

Dilansir dari National Geographic, mengeluarkan keringat merupakan salah satu contoh terjadinya sistem ekskresi yang membantu tubuh menurunkan suhu tubuh.

Ada beragam hal unik yang jarang diketahui orang tentang keringat manusia. Nah, kali ini Bobo akan membagikan informasinya kepada teman-teman. Yuk, simak!

1. Keringat terdiri dari Air

Dilansir dari Healthline, sebagian besar keringat manusia terdiri dari air. Ada dua jenis kelenjar keringat, yaitu kelenjar ekrin dan apokrin.

Kelenjar ekrin merupakan salah satu kelenjar keringat yang berada di permukaan kulit, yang menghasilkan keringat yang encer dan tidak berbau.

Kelenjar keringat ekrin terdapat pada kulit tangan dan kulit kaki.

Sebaliknya, kelenjar apokrin menghasilkan keringat yang mengandung lemak dan lebih pekat dibanding keringat dari kelenjar ekrin.

Biasanya terdapat pada folikel rambut, kulit kepala, dan ketiak. Kelenjar keringat berfungsi untuk melumasi kulit dan rambut, serta mengendalikan suhu tubuh.

Baca Juga: 6 Fakta Unik Bahasa Indonesia di Mata Dunia, Salah Satunya Pernah Dikirim ke Ruang Angkasa!