Bobo.id - Dalam kegiatan ekonomi, kita mengenal distribusi sebagai cara menyalurkan barang hasil produksi pada masyarakat (konsumen).
Pelaku distribusi adalah distributor, teman-teman. Apakah kamu masih ingat apa saja tujuan kegiatan distribusi?
Kegiatan distribusi bertujuan untuk menyalurkan barang produksi ke masyarakat, menjamin kegiatan produksi berjalan lancar, dan konsumen mendapat barang yang dibutuhkan.
Pada pelajaran IPS Kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka, kita akan mencari tahu tentang jenis-jenis kegiatan distribusi dan contohnya dalam kehidupan sehari-hari.
Yuk, simak penjelasan lengkap dari artikel ini untuk memahami materi jenis-jenis kegiatan distribusi!
Jenis Kegiatan Distribusi
Ada tiga jenis distribusi dalam kegiatan ekonomi, yaitu distribusi langsung, distribusi semi-langsung, dan distribusi tidak langsung.
1. Distribusi Langsung
Distribusi langsung adalah proses penyaluran barang atau jasa secara langsung kepada konsumen, atau produsen terhubung langsung dengan konsumen.
Artinya, tidak ada perantara orang, lembaga, atau pihak ketiga yang ikut membantu proses penyaluran barang dan jasa.
Contoh kegiatan distribusi langsung di sekitar kita misalnya:
Baca Juga: Cari Jawaban IPS, Apa Saja Contoh Penyalahgunaan Status Sosial yang Dilakukan oleh Seseorang?