5 Cara Latihan Keseimbangan pada Tubuh, Materi Kelas 3 SD Tema 5

By Amirul Nisa, Jumat, 23 Desember 2022 | 12:30 WIB
Berdiri dengan satu kaki adalah salah satu cara mudah untuk melatih keseimbangan tubuh. (MallorcaGraphics)

Bobo.id - Melakukan latihan keseimbangan akan berdampak baik pada tubuh secara keseluruhan, lo.

Latihan ini bisa dilakukan dengan beberapa cara, seperti penjelasan materi kelas 3 SD tema 5.

Teman-teman bisa melakukan latihan keseimbangan sederhana yang bisa dilakukan setiap hari di rumah.

Melakukan latihan keseimbangan secara rutin, akan berdampak pada meningkatnya kekuatan pada otot kaki.

Selain itu, memiliki keseimbangan yang baik akan menjaga teman-teman agar tidak mudah terjatuh, mengurangi cedera, meningkatkan respons tubuh, dan meningkatkan kemampuan gerak tubuh secara keseluruhan.

Berikut ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan keseimbangan tubuh.

Cara Latihan Keseimbangan Tubuh

1. Berjalan Sambil Mengangkat Lutut

Teman-teman bisa melatih keseimbangan dengan berjalan sambil mengangkat lutut.

Cobalah untuk berjalan dengan mengangkat lutut hingga setinggi pinggang.

Teman-teman mungkin akan kesulitan menjaga keseimbangan di awal latihan, namun jangan menyerah dan tetap lakukan terus.

Baca Juga: Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga, Materi Kelas 3 SD Tema 5

Pada tahap awal latihan ini bisa dilakukan sambil berpegangan pada dinding untuk membantu menyeimbangkan tubuh.

Bila teman-teman merasa sudah lebih seimbang, coba lakukan cara ini tanpa berpegangan.

2. Berjalan dengan Tumit dan Jari Kaki

Latihan keseimbangan dengan berdiri seperti penari ballet. (lynnea)

Ada juga cara latihan keseimbangan dengan berjalan menggunakan tumit serta jari kaki.

Latihan ini akan mirip seperti gerakan tari ballet saat berjalan.

Teman-teman bisa melakukan latihan ini sebanyak 20 langkah ke depan dengan tumit.

Lalu lanjutkan dengan berjalan menggunakan jari kaki sebanyak 20 langkah.

Lakukan juga varian jalan mundur menggunakan tumit dan juga jari kaki.

3. Latihan Sikap Kapal Terbang

Latihan keseimbangan lainnya yang bisa teman-teman coba adalah dengan meniru bentuk kapal terbang.

Baca Juga: Mengenal 5 Jenis Cuaca di Indonesia, Materi Kelas 3 SD Tema 5

Caranya cukup berdiri tegak dan rileks, dengan posisi kaki dirapatkan, lalu kedua tangan direntangkan lurus ke samping.

Kemudian lanjutkan dengan membungkukkan badan sambil meluruskan satu kaki kiri atau kanan ke arah belakang.

Pastikan arah pandangan lurus ke depan dan lakukan gerakan ini selama delapan hitungan.

Kemudian ubah posisi dengan menggunakan kaki lainnya untuk menjadi tumpuan.

4. Berdiri dengan Satu Kaki

Latihan paling mudah yang bisa teman-teman lakukan adalah dengan berdiri menggunakan satu kaki.

Caranya cukup jadikan satu kaki sebagai tumpuan, lalu angkat kaki lainnya ke arah samping atau belakang.

Lakukan latihan secara bergantian pada kedua kaki yang masing-masing selama 30 detik.

Latihan ini, bisa teman-teman lakukan di mana saja dan kapan saja, tidak harus saat sedang berolahraga, lo.

5. Berlatih Squat

Teman-teman juga bisa melakukan squat untuk meningkatkan keseimbangan tubuh.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD tema 5, Apa yang Dimaksud Prakiraan Cuaca?

Latihan ini akan membantu meningkatkan kekuatan otot kaki yang bisa membantu meningkatkan keseimbangan.

Cara melakukan squat adalah dengan merentangkan kaki selebar bahu, lalu tekuk kedua lutut.

Turunkan pinggul seakan-akan mau berjongkok secara perlahan, hingga posisi paha datar.

Lakukan gerakan ini sebanyak delapan hingga 10 kali dalam sekali latihan.

Itu beberapa latihan keseimbangan yang menguatkan kaki dan bisa teman-teman coba di rumah.

----

Kuis!

 Apa manfaat latihan keseimbangan yang dilakukan secara rutin?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.