Cuaca Esktrem Akan Melanda Sejumlah Daerah di Indonesia pada 28 Desember, Apa Penyebabnya?

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 27 Desember 2022 | 13:30 WIB
Peringatan cuaca ekstrem yang akan terjadi pada 28 Desember. (freepik/kireyonok-yulia)

Cuaca ekstrem seperti hujan lebat dan badai dahsyat bisa menimbulkan dampak yang buruk.

Dampak atau akibat dari cuaca ekstrem yang paling jelas adalah terjadinya sebuah bencana, teman-teman. 

Seperti saat curah hujan tinggi dan berlangsung lama, maka bisa saja beberapa tempat akan mengalami banjir atau tanah longsor.

Selain itu, akan muncul ancaman penyakit karena tubuh sulit beradaptasi dengan cepat sehingga rentan terkena penyakit. 

Dampak lainnya adalah menimbulkan risiko terhadap produktivitas dan kualitas hasil pertanian, termasuk ancaman gagal panen. 

Dalam bidang transportasi, cuaca ekstrem ini juga bisa menghambat atau mengganggu, baik perjalanan darat, laut, maupun udara.

Sementara saat cuaca panas berkepanjangan bisa menimbulkan kekeringan hingga kebakaran hutan dan lahan. 

----

Kuis!

Badai dahsyat akan berpindah dari laut ke darat lewat dua jalur, apa saja?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.