Cari Jawaban Kelas 5 SD, Apa Hubungan antara NKRI dengan Semangat Kekeluargaan dan Gotong Royong?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 30 Desember 2022 | 10:30 WIB
Hubungan antara NKRI dengan semangat kekeluargaan dan gotong royong. (freepik/stories)

Bobo.id - Pada buku tematik kelas 5 SD tema 5, kita akan belajar tentang semangat kekeluargaan dan gotong royong.

Materi gotong royong ini sangat penting dipahami dan dilakukan dalam kehidupan sehari-hari untuk menjadi persatuan dan kesatuan bangsa. 

Sebagai informasi, kekeluargaan adalah sebuah rasa yang diciptakan oleh manusia untuk mempererat hubungan antar keduanya.

Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), gotong royong memiliki arti bekerja bersama-sama dan tolong menolong.

Gotong royong adalah salah satu ciri khas yang masih melekat dalam kehidupan masyarakat Indonesia, teman-teman.

Secara garis besar, gotong royong tertuang pada pancasila dalam sila ketiga yang berbunyi Persatuan Indonesia.

Setelah memahami pengertian kekeluargaan dan gotong royong, kita diajak untuk menjawab beberapa pertanyaan pada halaman 96. 

Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Kali ini Bobo akan memberikan penjelasannya satu persatu. Simak, yuk!

a. Apakah hubungan antara NKRI dengan semangat kekeluargaan dan gotong royong?

Jawaban:

Hubungannya yakni semangat kekeluargaan dan gotong royong merupakan kunci terwujudnya persatuan dan kesatuan NKRI. 

Baca Juga: Pengertian dan Contoh Peran Manusia sebagai Makhluk Sosial, Materi PPKn