Terlihat Unik, Ternyata Ini Fungsi Moncong Gergaji pada Ikan Hiu Todak

By Grace Eirin, Senin, 2 Januari 2023 | 18:00 WIB
Ikan hiu todak dengan moncong gergaji terlihat unik karena penampilannya. (David Clode/Unsplash)

Gigi yang berada di setiap tepi moncongnya bisa rusak sewaktu-waktu, teman-teman. 

Akan tetapi kerusakan ini tidak akan berdampak besar, karena gigi tersebut akan terus tumbuh sepanjang hidupnya. 

Selain itu, bagian mirip gerigi gergaji di moncong hiu todak ini juga dikelilingi oleh medan listrik. 

Kemampuan pengendalian medan listrik akan digunakan hiu todak pada saat berburu di malam hari. 

Habitat Hiu Todak Gergaji

Hiu todak gergaji dapat hidup di lautan dengan kadar garam yang berbeda-beda, mereka pandai beradaptasi. 

Secara umum, ikan hiu todak gergaji ditemukan di perairan tropis dan subtropis di seluruh dunia, di air hangat. 

Bahkan, beberapa di antaranya juga mendiami sungai estuaria, yang terhubung langsung dengan laut. 

Hiu todak gergaji yang ada di sungai ini biasanya berusia masih muda, dan akan berpindah ke laut ketika sudah dewasa. 

Jumlahnya Terbatas

Menurut penelitian, jumlah hiu todak gergaji ini telah menurun drastis, dan hanya terbaras pada tempat tertentu. 

Baca Juga: Dijuluki Lautan Terhangat, Ini 5 Fakta Unik Samudra Hindia yang Tak Banyak Diketahui