10 Contoh Kelebihan dan Kekurangan dari Konsep Negara Kesatuan, Apa Saja?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 6 Januari 2023 | 13:30 WIB
Kelebihan dan kekurangan dari konsep negara kesatuan. (freepik/natanaelginting)

Kelebihan konsep negara kesatuan yang kedua adalah adanya pengambilan keputusan yang lebih cepat. 

Hal ini disebabkan tidak adanya wilayah yang memiliki kebebasan mutlak untuk menentukan kebijakannya.

Apabila negara berada dalam kondisi darurat, pemerintah pusat punya wewenang untuk melakukan intervensi demi penyelamatan negara.

3. Pemerintah Lebih Bisa Mengontrol Kebijakan

Pemerintah pusat memiliki tanggung jawab penuh terhadap pembangunan yang ada di seluruh negeri.

Karena memiliki aturan yang sama di seluruh negeri, maka pemerintah lebih bisa mengontrol kebijakan.

4. Menghemat Anggaran

Pemerintah pusat dapat menghemat dana karena masing-masing daerah memiliki APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah).

Hal tersebut menjadikan tanggung jawab pemerintah pusat akan pendanaan lebih ringan, teman-teman.

5. Dapat Menyatukan Banyak Elemen

Meskipun tidak ada sekat antara daerah, selain otonomi daerah, bukan berarti semua perbedaan yang terdapat di negara kesatuan menjadi hilang.

Baca Juga: Keunggulan NKRI di Bidang Ideologi, Politik, Ekonomi, Sosial Budaya, dan Pertahanan