Apa yang Terjadi Jika Tidak Ada Pohon di Bumi? Ini Dampak Buruknya

By Grace Eirin, Minggu, 8 Januari 2023 | 19:00 WIB
Jika tidak ada pohon di Bumi, maka seluruh makhluk hidup akan kesulitan.
Jika tidak ada pohon di Bumi, maka seluruh makhluk hidup akan kesulitan. (Dikaseva/Unsplash)

Bobo.id - Pohon berperan penting bagi kehidupan manusia. Pohon dikenal sebagai paru-paru dunia, yang merupakan sumber oksigen bagi kehidupan di Bumi. 

Pepohonan di sekitar kita, berfungsi untuk menyerap karbon dioksida dan menghasilkan oksigen di udara.

Karbon dioksida yang terhirup oleh manusia dan hewan dapat menyebabkan gangguan kesehatan pada pernapasan. 

Nah, hutan dapat menyaring karbon dioksida di udara, sehingga udara di sekitarnya menjadi bersih dan sehat. 

Dengan beragam manfaat tersebut, kita tahu bahwa seluruh makhluk hidup di Bumi membutuhkan pohon. 

Lalu, apa jadinya jika tidak ada pohon di Bumi? Yuk, cari tahu jawabannya dari penjelasan berikut!

1. Kekurangan Oksigen 

Tanaman atau pohon dapat menghasilkan oksigen dan udara segar yang dibutuhkan manusia untuk bernapas. 

Artinya, jika Bumi kekurangan pepohonan karena penebangan liar, maka makhluk hidup akan kekurangan oksigen. 

Kekurangan asupan oksigen akan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh manusia dan hewan. 

Dilansir dari Livescience, kadar oksigen yang terlalu rendah menandakan bahwa paru-paru kita tidak memuat sel darah dengan baik.

Baca Juga: 15 Manfaat Gerakan Satu Juta Pohon, Bisa Cegah Pemanasan Global

Jika darah yang dibawa dari paru-paru kekurangan oksigen, bisa memengaruhi kemampuan jantung untuk mengedarkan darah mengandung oksigen ke seluruh tubuh.