4 Pengaruh Keunggulan Ekonomi terhadap Migrasi Penduduk suatu Negara

By Grace Eirin, Rabu, 18 Januari 2023 | 12:00 WIB
Contoh pengaruh keunggulan ekonomi negara terhadap migrasi penduduknya. (vectorjuice/freepik)

Bobo.id - Migrasi penduduk merupakan salah satu bentuk mobilitas penduduk yang bersifat permanen atau menetap.

Ada beberapa hal yang mendorong terjadinya migrasi penduduk, di antaranya kemudahan akses perjalanan, sarana transportasi, dan kondisi ekonomi masyarakat. 

Namun, ternyata keunggulan ekonomi suatu negara dapat memengaruhi terjadinya migrasi penduduk juga, lo. 

Pada pelajaran IPS untuk SMP terdapat soal berbunyi, bagaimana pengaruh keunggulan ekonomi terhadap migrasi penduduk? 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Pengaruh Keunggulan Ekonomi terhadap Migrasi Penduduk

1. Tersedianya saluran mobilitas yang mudah diakses

Sebuah negara yang memiliki tingkat ekonomi menengah ke atas mampu melakukan pembangunan secara cepat dan tepat untuk kebutuhan rakyatnya. 

Misalnya, membangun saluran mobilitas penduduk seperti jalan raya, jalan alternatif, jalur kereta api, bendar udara, dan sebagainya. 

Jika setiap wilayah negara memiliki saluran mobilitas penduduk sesuai kebutuhan, maka migrasi penduduk juga berjalan dengan lancar. 

2. Berkembangnya sarana transportasi

Baca Juga: 15 Contoh Tindakan Pengelolaan Sumber Daya Alam yang Bijaksana