Bobo.id - Apakah teman-teman sedang mencari Link Twibbon Hari Raya Imlek 2023 yang bisa digunakan?
Imlek merupakan tradisi yang dirayakan oleh masyarakat Tionghoa di seluruh dunia sebagai ucapan syukur dan harapan.
Tahun baru Imlek jatuh di tanggal yang berbeda setiap tahunnya, yakni 21 Januari - 20 Februari. Tahun ini, Imlek jatuh pada 22 Januari 2023.
Kalender Tiongkok diketahui menggunakan patokan pergerakan bulan dan Matahari semu dalam mengelilingi Bumi.
Satu tahun penanggalannya terdiri atas 12 bulan. Penentuan awal bulan dan awal tahunnya memerlukan data dan perhitungan astronomi.
Dengan cara perhitungan itu, Imlek selalu jatuh antara 21 Januari hingga 20 Februari dalam penanggalan Masehi.
Sistem penanggalan yang disebut Kalender Huang Di atau Kalender Xia ini pertama kali digunakan pada masa Dinasti Xia.
Dalam perkembangannya, penetapan hari pertama tahun baru Tiongkok ini terus mengalami perubahan setiap tahunnya.
Sama seperti masyarakat Tionghoa di negara lain, perayaan tahun baru Imlek juga dilaksanakan oleh masyarakat Tionghoa di Indonesia.
Twibbon menjadi salah satu cara yang bisa digunkana untuk ikut merayakan Tahun Baru Imlek 2023. Apakah kamu sudah menyiapkan Twibbon?
Link Twibbon Hari Raya Imlek 2023
Baca Juga: Sering Ada di Perayaan Imlek, Ini Sejarah dan Arti Warna Barongsai
Dilansir dari Twibbonize, ada beberapa Twibbon Hari Raya Imlek yang tersedia untuk memperingati Hari Raya Imlek 2023.
Adapun daftar link Twibbon Hari Raya Imlek 2023 yang dapat teman-teman gunakan, antara lain:
Baca Juga: Kenapa Jeruk Identik dengan Perayaan Imlek di Indonesia? Ini Penjelasannya
10. Twibbon Hari Raya Imlek 10
11. Twibbon Hari Raya Imlek 11
12. Twibbon Hari Raya Imlek 12
13. Twibbon Hari Raya Imlek 13
14. Twibbon Hari Raya Imlek 14
15. Twibbon Hari Raya Imlek 15
16. Twibbon Hari Raya Imlek 16
17. Twibbon Hari Raya Imlek 17
18. Twibbon Hari Raya Imlek 18
19. Twibbon Hari Raya Imlek 19
20. Twibbon Hari Raya Imlek 20
Baca Juga: Perbedaan Imlek dan Cap Go Meh, Ternyata Berbeda Waktu Perayaan
Cara Menggunakan Twibbon Hari Raya Imlek
Kalau teman-teman sudah mengunduh Twibbon Hari Raya Imlek 2023, kita bisa mulai menggunakannya.
Kita bisa menggunakan twibbon dengan memasukkan foto yang diinginkan ke dalam twibbon yang sudah kita unduh.
Kali ini Bobo akan memberikan beberapa cara untuk memakai Twibbon Hari Raya Imlek 2023. Simak, yuk!
1. Pilih salah satu Twibbon Hari Raya Imlek 2023 yang ingin dipakai dari link yang sudah Bobo sediakan.
2. Selanjutnya, kita akan diarahkan ke laman Twibbonize, teman-teman. Di laman itu, kita bisa lanjutkan dengan klik 'Pilih Foto'.
3. Teman-teman bisa memilih foto terbaik yang akan digunakan di Twibbon Hari Raya Imlek. Jika sudah, jangan lupa klik 'OK'.
4. Foto yang sudah dipilih akan otomatis muncul di Twibbon Hari Raya Imlek 2023 pada situs Twibbonize.
5. Kita bisa merapikan posisi atau letak gambar dengan menggeser dan memperbesar atau memperkecil foto. Jika sudah, klik 'Selanjutnya'.
6. Tunggu sebentar dan Twibbon Hari Raya Imlek 2023 sudah jadi dan siap untuk digunakan, nih.
7. Untuk menggunakannya, teman-teman bisa klik 'Unduh' dan Twibbon akan tersimpan secara otomatis di galeri.
Baca Juga: 5 Hadiah yang Cocok untuk Imlek, Bisa Diberikan pada Teman dan Keluarga
Twibbon Hari Raya Imlek 2023 yang sudah diunduh bisa diunggah ke media sosial seperti Instagram, WhatsApp, maupun Twitter.
Tak hanya itu saja, Twibbon Hari Raya Imlek 2023 ini juga bisa dijadikan sebagai foto profil. Apakah kamu tertarik membuatnya?
----
Kuis! |
Bagaimana perhitungan kalender Tiongkok? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.