Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu mendengar atau membaca tentang Pasukan Terakota dari Tiongkok?
Pasukan Terakota adalah sebutan untuk ribuan patung prajurit dari tanah liat yang ditemukan oleh arkeolog Tiongkok.
Dilansir dari National Geographic, penemuan Pasukan Terakota bermula pada waktu seorang petani di Tiongkok tidak sengaja menemukan kepala patung laki-laki di bawah lahannya.
Peristiwa ini dicatat sejarah terjadi pada tahun 1974. Kala itu, seorang petani sedang menggali sumur menggunakan sekop.
Dalam proses penggalian tersebut, sekop petani itu membentur sesuatu yang aneh. Ternyata benda keras yang terbentur adalah kepala patung seorang laki-laki.
Ia kemudian melaporkan penemuan anehnya kepada para arkeolog. Setelah diselidiki, patung kepala itu terbuat dari tanah liat.
Lokasi penemuan patung kembali digali untuk menemukan petunjuk berikutnya.
Benar saja, di bawah lahan petani itu ada ribuan patung tentara beserta ratusan patung kuda, bersama dengan kereta perunggunya. Apakah benda-benda ini?
Nah, kali ini Bobo akan mengajak teman-teman mengenal kisah di balik penemuan menarik ribuan Pasukan Terakota. Yuk, simak!
Apa itu Pasukan Terakota?
Hingga saat ini, lebih dari 2.000 prajurit telah ditemukan, namun para arkeolog meyakini total prajurit mencapai 8.000.
Baca Juga: 7 Fakta Hewan yang Bikin Terharu, Salah Satunya Sapi yang Punya Sahabat