4 Faktor Utama yang Menghambat Pelaksanaan Mobilitas Sosial di Masyarakat

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 1 Februari 2023 | 20:00 WIB
Faktor yang menghambat mobilitas sosial di masyarakat. (freepik/pch.vector)

Sama seperti sekarang, diskriminasi bisa menyebabkan seseorang yang terdiskriminasi sulit melakukan mobilitas sosial.

Untuk itu, kita harus memiliki sikap toleransi dan menghormati terhadap perbedaan yang terdapat di Indonesia. 

3. Keadaan Politik Tidak Stabil

Indonesia pernah mengalami keadaan politik yang tidak stabil, tepatnya pada akhir masa orde baru tahun 1998. 

Saat itu, masyarakat Indonesia cemas karena keamanan masyarakat yang terancam dan hilangnya pemimpin yang disegani.

Sehingga, dalam kondisi ini masyarakat sulit untuk melakukan mobilitas sosial karena adanya peristiwa tersebut. 

4. Stereotipe Gender

Selain itu, stereotipe gender juga masih menjadi penghambat terjadinya mobilitas sosial, teman-teman. 

Menurut KBBI, stereotipe adalah konsepsi mengenai sifat suatu golongan berdasarkan prasangka yang subjektif. 

Dalam pengertian sederhana, stereotipe adalah pandangan terhadap suatu kelompok yang berdasarkan karakteristik perilaku kelompok. 

Sementara itu, stereotipe gender biasanya dialami oleh kaum perempuan yang sering dianggap tidak memiliki kemampuan yang seperti laki-laki.

Baca Juga: 5 Perbedaan Mobilitas Sosial Vertikal dan Horizontal di Masyarakat