Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD/MI tema 7, kita akan belajar bersama tentang penjajahan yang dilakukan bangsa barat ke Inodnesia.
Kedatangan VOC dari Belanda ke Indonesia disebut menjadi awal mula penjajahan terjadi di negeri ini, teman-teman.
Para pedagang Belanda ini berada dalam naungan kongsi dagang yang bernama Vereenigde Oost-Indiche Compagnie atau VOC.
VOC sendiri merupakan gabungan perusahaan-perusahaan dagang Belanda untuk perdagangan di Hindia Timur.
Pada buku tematik kelas 5 SD/MI tema 7, kita diminta untuk membentuk kelompok dan melakukan diskusi mengenai beberapa permasalahan.
Salah satunya, bersama kelompok kita diminta untuk berdiskusi dan menuliskan ringkasan peristiwa dibentuknya VOC. Simak informasi berikut ini, yuk!
Peristiwa Dibentuknya VOC
Pada tahun 1595, Belanda berangkat dari Eropa di bawah pimpinan Cornelis de Houman dan sampai di Indonesia pada tahun 1596 di Banten.
Sejak pelayaran de Houtman, banyak berdiri perusahaan-perusahaan dagang Belanda yang masing-masing memiliki kapal sendiri.
Perdagangan Belanda dengan didukung oleh pemerintahannya membentuk kongsi dagang yang bernama Vereenigde Oost-Indiche Compagnie atau VOC.
Dilansir dari buku tematik kelas 5 SD/MI, kongsi dagang VOC ini diketahui terbentuk pada tanggal 20 Maret 1602.
Baca Juga: Mengapa Sultan Agung Gagal Mengusir VOC dari Batavia? Ini 3 Penyebabnya