Bobo.id - Ada berbagai macam kanker yang menyerang anak sehingga kita perlu mengenali dan memahaminya.
Berdasarkan data WHO, ada sekitar 8.677 anak Indonesia berusia 0-14 tahun yang menderita kanker pada tahun 2020.
Mirisnya, jumlah ini menjadi yang terbesar dibandingkan negara lainnya di Asia Tenggara, disusul oleh Filipina dan Vietnam.
Data Kementrian Kesehatan juga menyebutkan kalau kanker adalah penyebab kematian kedua terbesar pada anak usia 5-14 tahun.
Ciri-ciri penyakit kanker yang menyerang anak sebenarnya mirip dengan gangguan kesehatan lainnya. Bedanya, kondisi ini menetap dan terjadi berulang.
Gejala umum kanker yang menyerang anak, seperti demam tiba-tiba, pendarahan terus menerus, dan benjolan di beberapa bagian tubuh.
Selain itu, kanker yang menyerang anak juga bisa ditandai dengan penurunan berat badan, sering sakit kepala, hingga kesulitan bernapas.
Kanker yang Menyerang Anak
Tak hanya terjadi pada orang dewasa, penyakit kanker ternyata juga bisa terjadi pada anak-anak seperti kita, lo.
Kanker pada orang dewasa biasanya disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat dan berbagai faktor lingkungan.
Sementara itu, kanker yang terjadi pada anak-anak seusia kita ini umum disebabkan karena faktor genetik atau keturunan.
Beberapa jenis kanker yang menyerang anak ini perlu diketahui untuk meningkatkan kewaspadaan teman-teman. Simak, yuk!
Baca Juga: Kanker Anak Leukemia: Penyebab, Gejala, dan Cara Pencegahannya