Upaya Pemerintah Indonesia dalam Memperbaiki Perekonomian di Awal Kemerdekaan

By Sarah Nafisah, Senin, 27 Februari 2023 | 19:30 WIB
Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada masa awal kemerdekaan lambat. Apa yang dilakukan pemerintah untuk mengatasinya? (@creativephoneart via Canva)

Bobo.id - Apakah teman-teman tahu apa saja upaya yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia untuk memperbaiki perekonomian di masa awal kemerdekaan?

Setelah berhasil merdeka, pemerintah Indonesia pada saat itu memiliki tugas untuk menata perekonomian.

Di awal kemerdekaan terjadi inflasi yang sangat tinggi (hiperinflasi), sehingga melemahkan perekonomian Indonesia.

Salah satu penyebab hiperinflasi adalah belum stabilnya politik di Indonesia. Hal lainnya adalan Indonesia belum memiliki mata uangnya sendiri.

Selain itu, pemerintah Belanda juga melakukan blokade laut terhadap Indonesia. 

Produk buatan Indonesia tidak bisa dikirim keluar negeri. Barang-barang kebutuhan yang tidak bisa diproduksi dalam negeri tidak dapat terpenuhi.

Ada juga berbagai peristiwa di dalam negeri yang membuat pertumbuhan ekonomi Indonesia lambat.

Berikut ini adalah beberapa upaya yang dilakukan pemerintah untuk meningkatkan perekonomian Indonesia.

Yuk, cari tahu!

1. Melaksanakan Program Pinjaman Nasional

Pada saat itu Menteri Keuangan, yaitu  Ir. Surachman melakukan program pinjaman nasional. Hal ini sudah mendapat persetujuan dari Badan Pekerja Komite Nasional Indonesia Pusat (BP-KNIP).

Baca Juga: Upaya Apa Saja yang Sudah Dilakukan Pemerintah untuk Menegakkan HAM di Indonesia?