Bukan Hanya Bumbu untuk Memasak, Ini 7 Manfaat Lain dari Garam Dapur

By Amirul Nisa, Jumat, 17 Maret 2023 | 16:30 WIB
Garam ternyata memiliki banyak manfaat bukan hanya sebagai bumbu dapur. (jcomp)

Bobo.id - Teman-teman pasti sudah mengenal garam sebagai bumbu dapur yang digunakan pada berbagai jenis masakan.

Tapi tahukah kalau garam memiliki banyak manfaat selain jadi bumbu dapur?

Garam merupakan senyawa kimia dengan komponen utama adalah natrium klorida atau NaCL.

Proses pembuatan garam dilakukan dengan menggunakan air laut yang dijemur di bawah sinar matahari.

Garam ini banyak digunakan dalam keperluan memasak karena bisa menambahkan rasa pada makanan.

Rasa asin pada garam bisa dipadukan dengan bumbu lain dan menghasilkan rasa yang lebih enak.

Tapi selain untuk memasak, ada beberapa manfaat lain yang bisa teman-teman peroleh dari garam.

Manfaat Lain Garam

1. Membersihkan Kulkas

Garam bisa dimanfaatkan sebagai bahan pembersih kulkas atau lemari pendingin.

Garam akan sangat membantu menghilangkan noda membandel yang sulit dibersihkan dengan lap saja.

Baca Juga: Bukan Tabur Garam, Ini 5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Dalam Rumah di Musim Hujan