Jadi, sudah jelas kalau Jumat Agung berbeda dengan Paskah, namun masih dalam rangkaian peringatan Paskah.
Apa Bedanya Jumat Agung dengan Paskah?
Seperti yang sudah Bobo sebutkan sebelumnya, Jumat Agung dan Paskah perbedaannya terletak pada makna.
Jumat Agung merupakan peringatan umat kristiani untuk mengenang peristiwa penyaliban Yesus Kristus di Bukit Golgota.
Dilansir dari Kompas.com, Jumat Agung dimaknai sebagai perayaan dengan nuansa kesedihan, penebusan dosa, dan puasa.
Pada naskah-naskah kuno, Jumat Agung dirujuk sebagai 'in passione Domini' yang memiliki arti penderitaan.
Oleh karena itu, jika teman-teman melihat kalender di Indonesia, Jumat Agung dikenal sebagai hari wafat Isa Al Masih.
Dengan merayakan Jumat Agung, umat kristiani diajak untuk mengingat dan menghayati kematian Yesus di Kayu Salib.
Diperingati pada hari Jumat, mengapa penyebutannya ditambah kata 'Agung' hingga menjadi Jumat Agung, Bo?
Disebut 'agung' karena Yesus dijatuhi hukuman mati bukan karena kejahatan, melainkan karena kasih-Nya pada manusia.
Hal ini tentu saja berbeda dengan Hari Paskah yang dirayakan pada Hari Minggu setelah Jumat Agung.
Berbeda dari Jumat Agung, Paskah adalah hari kemenangan atas kesengsaraan. Sebab, Yesus bangkit dari kematian.
Baca Juga: Mengapa Paskah Identik dengan Telur? Ternyata Ini Alasannya