6 Rekomendasi Tempat Wisata di Jogjakarta, Ada Pantai Hingga Hutan Pinus

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 21 April 2023 | 15:00 WIB
Rekomendasi tempat wisata di Jogjakarta. (Wikimedia Commons/Azisrif)

Tak hanya menikmati keindahan, di pantai ini, pengunjung juga bisa berselancar dan melakukan snorkeling, lo.

Bahkan, tempat ini bisa digunakan untuk berkemah demi melihat sunrise dan sunset yang indah dalam waktu yang lama.

2. Tebing Breksi

Meskipun lokasinya bukan di pusat kota, namun Tebing Breksi ini bisa menjadi alternatif wisata saat Lebaran, lo.

Jarak tempuh Tebing Breksi dari Kota Yogyakarta sekitar 17 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 28 menit.

Tebing Breksi adalah destinasi wisata yang berada di ketinggian 200 mdpl. Dari tempat ini, kita bisa melihat pemandangan Kota Yogyakarta.

Tempat wisata di Jogjakarta ini memiliki daya tarik berupa pemandangan dinding tebing dengan ornamen patahan bagaikan kue lapis.

Bobo sarankan untuk berkunjung ke tempat ini pada sore hari agar bisa menikmati pemandangan sekitar sekaligus sunset.

Wisata ini buka Minggu-Sabtu pukul 06.00-22.00 dan Senin pukul 06.00-18.00. 

3. Puncak Becici

Kalau ingin melihat suasana alam yang indah dengan udara yang sejuk, maka wajib mengunjungi Puncak Becici di Bantul.

Meski terletak 30 kilometer dari pusat kota, rasa lelah dalam perjalanan akan terbayar karena kita bisa melihat keindahan kota dari ketinggian 380 mdpl.

Kawasan Puncak Becici ini memiliki hutan pinus seluas 4,4 hektare. Di sini kita bisa menikmati sunset di sore hari. 

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Outbound di Jogja, Cocok untuk Liburan Keluarga