Puncak Arus Balik Lebaran, Perhatikan Rekayasa Lalu Lintas yang Berlaku

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 25 April 2023 | 12:00 WIB
Rekayasa lalu lintas saat arus mudik Lebaran. (freepik/macrovector)

Bobo.id - Lebaran memang menjdi momen yang tepat untuk pulang kampung atau mudik dan berkumpul bersama keluarga.

Setelah beberapa hari merayakan hari kemenangan dengan berkumpul bersama keluarga, sudah saatnya kembali ke rutinitas.

Yap, usai berlebaran di kampung halaman, tiba saatnya bagi para pemudik untuk kembali ke rumahnya masing-masing.

Sebagai informasi, istilah kembalinya masyarakat atau warga dari kampung halaman ini disebut dengan arus balik.

Sama halnya mudik, arus balik juga berpotensi menyebabkan kemacetan lalu lintas karena dilakukan hampir bersamaan.

Apalagi ada sekitar 123 juta penduduk Indonesia yang melakukan mudik tahun ini, seperti dilansir pada situs Kemenhub.

Puncak Arus Balik Lebaran 2023

Dilansir dari Kompas.com, puncak pergerakan arus balik Lebaran 2023 diprediksi akan terjadi pada 24-25 April.

Sebab, saat inilah waktu cuti bersama berakhir. Selain itu, teman-teman yang sekolah juga sudah mulai masuk.

Untuk itu, pemerintah mengimbau kepada masyarakat untuk tidak pulang pada tanggal-tanggal tersebut.

Ini diperuntukan bagi masyarakat yang tidak memiliki kepentingan mendesak, seperti sekolah maupun pekerjaan.

Masyarakat bahkan dianjurkan untuk melakukan perjalanan balik pada hari Kamis dan Jumat, tepatnya pada tanggal 27-28 April.

Baca Juga: Memasuki Arus Balik Lebaran 2023, Simak Jadwal Terbaru One Way dan Contraflow