Dilansir dari Kompas.com, meningkatnya gas rumah kaca membuat gunung dan tumpukan es di Kutub Utara dan Selatan mencair.
Tumpukan es yang mencair di Kutub Utara dan Kutub Selatan ini berakibat pada tingginya air laut, teman-teman.
Jika kondisi ini terus berlangsung, maka wilayah pesisir bisa tenggelam dan pulau-pulau kecil menjadi hilang.
4. Munculnya Berbagai Penyakit
Peningkatan suhu Bumi akibat pemanasan global ternyata juga bisa memunculkan berbagai penyakit, lo.
Hal ini karena suhu hangat merupakan suhu yang sangat optimal bagi bakteri untuk membelah diri dan berkembang.
Oleh karena itu, berikut ini Bobo punya beberapa cara untuk mengatasi peningkatan gas rumah kaca di atmosfer, antara lain:
- Meminimalisir penggunaan kendaraan pribadi
- Menghemat penggunaan listrik
- Mengurangi penggunaan plastik dan beralih ke bahan ramah lingkungan
- Mengelola sampah sesuai dengan jenis dan manfaatnya.
Nah, itulah beberapa dampak apabila gas rumah kaca di atmosfer Bumi meningkat. Semoga bisa bermanfaat, ya.
Baca Juga: Mengenal Gas Metana, Salah Satu Gas Rumah Kaca yang Bersifat Merusak