Tidak Sedang Makan, Kenapa Sapi Selalu Terlihat Mengunyah? Ini Alasannya

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 3 Juni 2023 | 18:30 WIB
Sapi terus mengunyah meski sedang tidak makan. (Pexels/Mabel Amber)

Bobo.id - Agar makanan bisa dicerna dengan baik, maka makanan harus dikunyah terlebih dahulu sebelum ditelan.

Pada manusia, beberapa ahli menyebutkan bahwa sebaiknya mengunyah sekitar 32 kali sebelum makanan itu bisa ditelan.

Ketika kita mengunyah, maka makanan bisa dipecah jadi tekstur yang lebih halus agar tidak membebani usus saat bekerja.

Tak hanya manusia, hewan pun juga sama. Bahkan, ada hewan yang terus terlihat mengunyah sepanjang hari. Apa hayo?

Yap, hewan itu adalah sapi. Mulutnya memang selalu terlihat bergerak mengunyah meskipun ia sedang tidak makan.

Hmm, kira-kira apa yang menyebabkan mulut sapi selalu terlihat mengunyah meskipun sedang tidak makan, ya? Cari tahu, yuk!

Sapi Adalah Hewan Ruminansia

Tahukah teman-teman? Ternyata, sapi adalah hewan ruminansia. Artinya, mereka punya sistem pencernaan yang rumit dan unik.

Hewan ruminansia adalah sebutan lain untuk pemamah biak, yakni pemakan tumbuhan yang mengunyah makanan dua kali.

Sapi akan mengunyah makanan, menelan, lalu mendorongnya dari lambung menuju mulut untuk dikunyahnya lagi.

Hal inilah yang membuat sapi selalu terlihat sedang mengunyah sesuatu, padahal kita sedang tidak memberinya makan.

Baca Juga: Mencari Arti Kosakata pada Teks Bacaan