Ada Fenomena Alam Awan Berbentuk Gelombang Tsunami, Apakah Berbahaya?

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 6 Juni 2023 | 18:00 WIB
Awan yang terlihat seperti gulungan ombak atau tsunami merupakan awan arcus. (Creative Commons/Daniela Mirner Eberl)

Bobo.id - Ketika kita melihat ke atas langit di siang hari, kita akan melihat berbagai bentuk awan yang menarik.

Umumnya, langit yang kita lihat berbentuk halus seperti kembang kol yang berwarna putih. Awan ini disebut cumulus. 

Ada juga awan yang terlihat seperti lembaran putih tipis yang menutupi seluruh langit. Awan ini sering dikenal dengan stratus. 

Ternyata, awan yang menghiasi langit tak terbatas itu saja. Ada awan dengan bentuk unik menyerupai gelombang tsunami.

Awan itu sempat terlihat di pertengahan tahun lalu di sekitar landasan Bandara Supadio Pontianak, teman-teman. 

Hmm, kira-kira awan jenis apa itu dan bagaimana fenomena alam itu bisa terjadi, ya? Simak informasi berikut ini, yuk!

Awan Berbentuk Gelombang Tsunami

Salah satu fenomena langit yang menakjubkan dan menarik perhatian adalah awan yang berbentuk gelombang tsunami. 

Awan ini tidak hanya memiliki penampilan yang spektakuler, tetapi juga menyiratkan kekuatan dan keindahan alam.

Namanya awan arcus. Ia adalah jenis awan yang berbentuk melengkung seperti busur yang terlihat seperti gelombang panjang. 

Awan ini umumnya terbentuk di depan sistem cuaca yang kuat, seperti pada badai atau front dingin, teman-teman.

Disebutkan bahwa ketika awan arcus muncul di langit, maka itu jadi tanda bahwa akan ada hujan deras, petir, dan angin kencang.

Baca Juga: Termasuk Fenomena Alam yang Berbahaya, Apa Itu Badai Tropis?