Mengenal Sistem Peredaran Darah Kecil, dari Pengertian hingga Urutannya

By Amirul Nisa, Minggu, 11 Juni 2023 | 17:00 WIB
Pada sistem peredaran darah kecil terjadi antara jantung dan paru-paru. (brgfx)

Bobo.id - Setiap manusia tentu memiliki darah yang mengalir di seluruh tubuh dan disebut dengan peredaran darah.

Pada materi biologi kali ini, teman-teman akan dikenalkan tentang sistem peredaran darah kecil.

Sebenarnya peradaran darah manusia dibagi menjadi dua jenis, yaitu peredaran darah besar dan peredaran darah kecil.

Kedua jenis peradaran darah itu memiliki perbedaan mendasar berupa alur pergerakannya.

Selain itu ada beberapa perbedaan lain dari fungsi yang dilakukan darah.

Adanya dua sistem peredaran darah itu membuat manusia disebut memiliki peredaran darah ganda.

Kali ini, kita akan fokus membahas salah satu peredaran darah, yaitu peredaran darah kecil.

Untuk memahami sistem peredaran darah ini, mari simak penjelasan berikut.

Sistem Peredaran Darah Kecil

Sistem peredaran darah kecil dikenal juga dengan nama pulmonal.

Darah pada sistem peredaran ini akan bergerak dari jantung ke paru-paru dan kembali lagi.

Jadi, fungsi utama dari peredaran darah ini adalah mengangkut darah yang mengandung oksigen dan tidak mengandung oksigen.

Baca Juga: Tidak Hanya Serambi dan Bilik, Ini 12 Bagian Jantung yang Perlu Kamu Tahu