Jenis ulat betina menghasilkan sutra dalam jumlah yang jauh lebih besar daripada jantan.
4. Rumitnya Mengumpulkan Sutra
Ternyata untuk mendapatkan serat sutra dari kokon atau kepompong hewan ini tidaklah mudah.
Para peternak ulat harus bisa memanaskan atau mengolah kokon dengan cara khusus.
Cara khusus dilakukan agar mempermudah pelepasan sutra tanpa merusak seratnya.
Setelah itu, serat sutra bisa dikumpulkan dan digunakan untuk membuat beragam produk yang indah.
5. Panjang Serat Sutra Bisa Sampai 900 Meter
Dari satu kokon serat surat yang didapat bisa sepanjang 300 hingga 900 meter, lo.
Benang sutra itu dihasilkan ulat dari air liurnya yang dibuat melingkari tubuhnya hingga 300.000 kali.
Dengan serat yang kuat, ulat sutra melindungi dirinya dengan membuat lilitan itu.
Baca Juga: 6 Fakta Unik Ras Kucing Ocicat yang Terkenal Cerdas dan Mudah Dilatih