Bobo.id - Ada beberapa Sekolah Menengah Pertama (SMP) negeri yang dianggap terbaik di Jakarta Timur versi Kemendikbud.
Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP di Provinsi DKI Jakarta tahun 2023/2024 akan dibuka sebentar lagi.
Pendaftaran PPDB Jalur Zonasi dibuka pada 26-28 Juni 2023, mulai pukul 08.00 dan hari terakhir ditutup pukul 14.00 WIB.
Apakah teman-teman sudah menentukan sekolah pilihan untuk mendaftar PPDB 2023?
Jika belum, Bobo punya rekomendasi sekolah untukmu berdasarkan data Kemendikbud 'Daftar Sekolah dengan Rerata IIUN (Indeks Integritas Ujian Nasional) Tertinggi dan Konsisten selama 6 Tahun'.
Yuk, simak ada sekolah apa saja!
1. SMP Negeri 193
SMP Negeri 193 Jakarta berlokasi di Jalan Irigasi Ujung Menteng Cakung, Ujung Menteng, Kecamatan Cakung, Kota Jakarta Timur.
Menurut data Kemendikbud, SMP Negeri 193 memperoleh rerata nilai IIUN sebesar 98,27.
Sekolah ini sudah terakreditasi A, menggunakan kurikulum SMP 2013, dan menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar selama 5 hari dalam seminggu.
Fasilitas yang tersedia di SMP Negeri 193 yakni 24 ruang kelas, 4 laboratorium, perpustakaan, lapangan olahraga, dan akses internet.
2. SMP Negeri 179
SMP Negeri 179 Jakarta beralamat di Jalan Raya Kalisari, Kecamatan Pasar Rebo, Kota Jakarta Timur.
Baca Juga: 5 SMP Negeri Terbaik di Jakarta Barat Versi Kemendikbud, Ada Sekolah Pilihanmu?