Contoh Hak Siswa terhadap Pemanfaatan Teknologi, Materi Kelas 4 SD

By Grace Eirin, Senin, 26 Juni 2023 | 11:00 WIB
Contoh hak siswa dalam memanfaatkan teknologi. (pch.vector)

Bobo.id - Setiap warga negara memiliki hak untuk menggunakan teknologi, termasuk siswa sekolah. 

Hak, mengacu pada kekuasaan yang benar atas sesuatu atau untuk menuntut sesuatu. Sedangkan kewajiban adalah hal yang harus dilakukan. 

Di Indonesia, hak warga negara diatur di dalam Undang-Undang Dasar 1945 dan Undang-Undang. 

Dalam UUD 1945 dan UU, pemerintah Indonesia menjamin hak warga negara dalam menggunakan pendidikan dan teknologi.

Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 9, kita akan belajar menyebutkan contoh hak siswa dalam memanfaatkan teknologi. 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Contoh Hak Siswa terhadap Pemanfaatan Teknologi

Berikut ini beberapa contoh hak siswa dalam memanfaatkan teknologi. 

1. Berhak memperoleh teknologi guna menunjang pendidikan. 

2. Berhak mendapatkan akses kemudahan teknologi di sekolah. 

3. Berhak menggunakan teknologi di sekolah. 

4. Berhak menerima teknologi. 

Baca Juga: Contoh Hak Warga Negara terhadap Hukum, Materi Kelas 4 SD Tema 9