Cara Cetak NISN Online dengan Mudah, Cukup Gunakan Situs Kemdikbud

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 4 Juli 2023 | 12:00 WIB
Cara cetak NISN online dengan mudah. (freepik/pch.vector)

Bobo.id - Cara cetak NISN online sangat dibutuhkan untuk mengurus berbagai keperluan akademis, seperti mendaftar sekolah.

NISN atau Nomor Induk Siswa Nasional sudah diberikan otomatis kepada siswa baru untuk jenjang sekolah dasar.

Meski begitu, masih banyak siswa yang masih belum tahu dan kebingungan mencari nomor induknya sendiri.

Bahkan, ada juga yang sering keliru dengan NIS (Nomor Induk Sekolah), yakni nomor yang diterbitkan sekolah untuk siswanya.

Tentu hal ini merepotkan ketika akan mendaftar sekolah. Namun, kini kita bisa cek NISN dengan mudah secara online, lo.

Nantinya, NISN milik kita bisa dicetak secara online lewat website resmi Kemendikbud untuk keperluan sekolah.

Apa Itu NISN?

Dilansir dari situs Kemdikbud, NISN atau Nomor Induk Siswa Nasional merupakan kode pengenal identitas yang unik. 

Tak hanya itu, NISN ini juga berlaku sepanjang masa dan dapat membedakan satu siswa dengan siswa lainnya. 

Dengan NISN, ketika kita bersekolah di wilayah dan jenjang pendidikan apa pun, data kita akan tercatat di sana.

Sistem pengelolaan NISN ini dilakukan oleh Pusat Data dan Statistik Pendidikan dan Kebudayaan (PDSPK) Kemendikbud.

Nah, Nomor Induk Siswa Nasional ini dibutuhkan untuk mengikuti penerimaan peserta didik baru seperti sekarang.

Baca Juga: Cara Mengurus NISN Tidak Ditemukan di Laman nisn.data.kemdikbud.go.id