5 Rekomendasi Tempat Kuliner Malam di Kota Malang, Pernah Coba?

By Grace Eirin, Rabu, 5 Juli 2023 | 17:00 WIB
Rekomendasi tempat kuliner malam di Kota Malang. (Selwyn van Haaren/Unsplash)

4. Rawon Pak Jenggot

Tidak hanya jajanan dan minuman, di Kota Malang ada juga tempat kuliner makanan berat yang buka sampai malam. 

Berkunjung ke Malang tanpa mencoba rawon asli Malang, tentu ada yang kurang. 

Ada satu tempat makan rawon yang populer dan buka sampai malam, yaitu Rawon Pak Jenggot. 

Rawon Pak Jenggot berlokasi di Jalan Sulfat No.5, Purwantoro, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. 

Tempat makan ini buka setiap Senin sampai Sabtu, mulai pukul 10.00 sampai 00.00 WIB. 

5. Sego Ceker Glintung

Sego Ceker Glintung jadi tempat kuliner malam di Kota Malang yang tutup paling akhir daripada empat tempat kuliner di atas. 

Sego Ceker Glintung yang menyediakan hidangan ceker pedas dan ayam yang dikombinasikan dengan nasi hangat ini sudah ada sejak tahun 1987. 

Sego Ceker Glintung berlokasi di Jalan Letnan Jendral S Parman, Blimbing, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. 

Tempat makan ini buka setiap hari, mulai pukul 19.00 sampai 03.00 WIB. 

----

Kuis!

Apa itu Bakso Malang?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023