Pidato Persuasif: Pengertian, Tujuan, dan Ciri-cirinya

By Amirul Nisa, Kamis, 10 Agustus 2023 | 11:30 WIB
Mengenal pidato persuasif yang bisa dikenali dari beberapa ciri khususnya.
Mengenal pidato persuasif yang bisa dikenali dari beberapa ciri khususnya. (stroyset)

Selain itu, dalam pidato persuasif, akan disampaikan isu, konsep, hingga sebuah produk yang meyakinkan.

Tujuan Pidato Persuasif

Sebuah pidato persuasif disampaikan dengan beberapa tujuan tertentu.

Berikut akan dijelaskan tentang tiga tujuan yang disampaikan dari sebuah pidato persuasif.

1. Pembentukan Tanggapan

Sebuah pidato persuasif bisa memiliki tujuan untuk membentuk masyarakat agar memberikan tanggapan.

Sehingga pendengar bisa berbicara atau berperan aktif dalam menanggapi pidato yang disampaikan.

Sehingga seseorang yang berpidato untuk tujuan ini akan mengaitkan topik pembicaraan dengan kondisi masyarakat.

Dengan begitu akan ada tanggapan yang natural dari pidato yang disampaikan.

2. Penguatan Tanggapan

Bila sudah mendapatkan tujuan pertama, maka tujuan lain yang harus dicapai adalah penguatan tanggapan.

Jadi, dari pidato yang disampaikan, harus bisa mendorong pendengar untuk bisa melakukan sesuatu seperti topik pembicaraan.

Para pendengar harus dikuatkan dengan data atau nilai dalam masyarakat yang sesuai dengan topik.

Baca Juga: Menulis Konsep Pidato 'Ibu RT, Sang Pemersatu', Kelas 6 Tema 7 Subtema 1

3. Pengubahan Tanggapan

Lalu sebuah pidato persuasif juga disampaikan dengan tujuan untuk mengubah tanggapan masyarakat.