Jadi, pidato yang dilakukan akan berisi ajakan untuk mengubah kebiasaan buruk yang ada di lingkungan tersebut.
Orang yang menyampaikan pidato pun harus bisa memilih kata dan cara penyampaian yang tepat untuk mengubah pemikiran para pendengar.
Ciri-Ciri Pidato Persuasif
Pidato persuasif juga bisa teman-teman kenali dari beberapa ciri-ciri yang bisa disimak berikut ini.
- Pada sebuah pidato persuasif akan mengandung kalimat ajakan, perintah, atau rekomendasi.
- Kalimat yang dipilih pada pidato persuasif akan bersifat membangun.
- Memiliki kalimat yang bersifat mendorong atau mengajak seseorang melakukan sesuatu sesuai topik.
- Menyampaikan ajakan yang disertai dengan masalah yang sedang dibahas untuk membuat pendengar lebih yakin.
- Disampaikan dengan membangun emosi pendengar agar bisa mendapat persetujuan dengan mudah.
Dengan memahami berbagai ciri tersebut, teman-teman tentu bisa membuat teks pidato persuasif yang tepat.
Selain itu sebuah teks pidato persuasif tetap bisa dibuat dengan susunan pidato pada umumnya.
Baca Juga: Contoh Teks Pidato Ajakan untuk Belajar Membaca, Kelas 6 Tema 7 Subtema 2
Hanya saja pada bagian isi pidato harus diberikan kalimat yang mengandung ajakan, perintah, atau rekomendasi seperti yang sudah dijelaskan.