Mengenal Deklarasi Djuanda dari Tujuan hingga Isinya, Materi IPS

By Amirul Nisa, Rabu, 16 Agustus 2023 | 08:30 WIB
Deklarasi Djuanda yang membahas batas laut di Indonesia. (PxHere)

Bobo.id - Setelah Indonesia merdeka, banyak hal yang ditata, termasuk batas wilayah.

Karena itu, Deklarasi Djuanda dikeluarkan untuk menyatakan tentang batasan wilayah perairan Indonesia.

Ternyata setelah Indonesia merdeka, kita belum memiliki batas wilayah seperti sekarang ini, lo.

Indonesia masih menggunakan aturan warisan Belanda termasuk tentang batas wilayah.

Karena itu pada tanggal 13 Desember 1957, pemerintah mengeluarkan Deklarasi Djuanda.

Apa sebenarnya Deklarasi Djuanda itu? Lalu, bagaimana isi dari Deklarasi Djuanda?

Untuk mempelajari tentang Deklarasi Djuanda, teman-teman bisa menyimak artikel berikut ini.

Deklarasi Djuanda

Deklarasi Djuanda adalah pernyataan kepada masyarakat internasional mengenai batas laut yang ada di Indonesia.

Batas laut Indonesia adalah laut sekitar, di antara, dan di dalam kepulauan Indonesia yang menjadi satu kesatuan wilayah Negara Republik Indonesia (NKRI).

Dengan adanya Deklarasi Djuanda maka negara asing tidak bisa dengan bebas masuk ke wilayah perairan Indonesia.

Tentu saja hal itu sangat menguntungkan bagi Indonesia, lo.

Baca Juga: Bagaimana Konsep Nusantara Menurut Deklarasi Djuanda? Materi IPAS Kelas 5 SD