Perbedaan Jaring-Jaring Makanan dan Piramida Makanan, Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 19 Agustus 2023 | 07:30 WIB
Perbedaan jaring-jaring makanan dan piramida makanan. (brgfx/freepik)

Bobo.id - Pada materi Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) kelas 5 SD, kita akan belajar tentang ekosistem.

Ekosistem adalah sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik antara makhluk hidup dan lingkungan. 

Yap, dalam ekosistem ada banyak makhluk hidup yang saling berinteraksi satu sama lain. Dari tumbuhan hingga hewan. 

Setiap makhluk hidup ini memiliki peran yang berbeda hingga akhirnya membentuk suatu ekosistem yang harmonis.

Peran makhluk hidup itu bisa tergambar di jaring-jaring makanan. Ada hubungan memakan dan dimakan.

Tak hanya itu, di ekosistem juga ada piramida makanan yang menunjukkan aliran konsumsi makhluk hidup. 

Hmm, lalu apa yang membedakan jaring-jaring makanan dan piramida makanan? Simak informasi berikut ini, yuk!

Jaring-Jaring Makanan

Jaring-jaring makanan adalah kumpulan rantai makanan yang saling berhubungan dan saling tumpang tindih.

Jaring makanan terdiri dari berbagai organisme hidup di dalam suatu ekosistem serta hubungan makan dan dimakan.

Bersumber dari Kompas.com, jaring-jaring makanan menggambarkan ekosistem lebih nyata dibanding rantai makanan.

Ini karena rantai makanan hanya bisa menggambarkan satu produsen, satu konsumen, dan satu predator.

Baca Juga: Mengapa Semua Makhluk Hidup Membutuhkan Energi? Materi Kelas 5 SD