Kenapa Matahari disebut Bintang Paling Terang di Pusat Tata Surya?

By Grace Eirin, Selasa, 5 September 2023 | 18:00 WIB
Matahari merupakan bintang paling terang. (NASA/Unsplash)

Bobo.id - Matahari disebut sebagai pusat Tata Surya, karena semua benda langit dan planet berputar mengelilingi Matahari. 

Bersumber dari space.com, Matahari merupakan bola gas panas atau bisa disebut bola plasma yang terbentuk dari kumpulan hidrogen dan helium yang berpijar.

Kamus Besar Bahasa Indonesia mendefinisikan plasma sebagai gas yang terionisasi sempurna, atau sering disebut keadaan materi yang keempat. 

Namun, plasma bukanlah gas, karena plasma mengandung partikel bermuatan ion positif dan negatif.

Sehingga, plasma yang berada di Matahari juga mempunyai muatan listrik, teman-teman. 

Matahari yang besar ini juga sering disebut sebagai bintang paling terang dan objek terbesar di Tata Surya. 

Nah, kali ini, kita akan mencari tahu kenapa bintang disebut bintang paling terang? Yuk, cari tahu bersama Bobo!

Kenapa Matahari disebut Bintang? 

Matahari merupakan bintang yang dapat menghasilkan cahaya sendiri melalui reaksi nuklir di bagian intinya.

Seperti bintang-bintang lainnya, Matahari menghasilkan cahaya dengan cara mengubah hidrogen menjadi helium melalui reaksi nuklir di intinya.

Cahaya yang dihasilkan oleh reaksi ini adalah apa yang membuatnya tampak bersinar di langit.

Baca Juga: Gagal Menjadi Bintang, Bisakah Katai Cokelat Menjadi Planet? Ini Faktanya