Benarkah Lubang Hitam Bisa Menyedot Materi di Sekitarnya? Ini Faktanya

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 14 September 2023 | 18:00 WIB
Lubang hitam memakan materi yang ada di sekitarnya. (geralt/pixabay)

Bobo.id - Meski terlihat hitam dan kosong, faktanya langit menyimpan banyak benda yang hingga kini masih jadi misteri.

Salah satu objek yang masih diteliti adalah lubang hitam atau blackhole yang punya daya tarik gravitasi begitu kuat.

Daya tarik gravitasinya yang kuat membuat cahaya tidak bisa keluar sehingga kita hanya melihatnya sebagai objek hitam.

Bersumber dari NASA, lubang hitam bisa berukuran besar atau kecil. Ukuran paling kecilnya sebesar satu atom!

Tapi jangan salah, ada banyak materi yang ada di dalamnya. Bahkan, materinya bisa 30 kali lebih banyak dari Matahari, lo!

Lubang hitam disebut bisa menyedot dan memakan materi yang ada di sekitarnya. Benarkah begitu? Cari tahu, yuk!

Lubang Hitam Tidak Menyedot Semua Materi

Meskipun sumber utamanya adalah gas dan debu, lubang hitam akan memakan apapun yang berada di dekatnya.

Namun, apakah ini berarti lubang hitam dengan rakus menyedot segala sesuatu yang ada di sekelilingnya?

Ternyata jawabannya adalah tidak. Untuk makan dan tumbuh, lubang hitam hanya membutuhkan sedikit materi.

Hal ini disampaikan oleh John Regan, peneliti di Maynooth University yang memiliki spesialisasi pada lubang hitam.

Baca Juga: Ada Lubang Hitam yang Aktif Memakan Bintang Seukuran Matahari, Apa Namanya?