Supermoon Terakhir di 2023 Akan Muncul Akhir Pekan Ini, Catat Waktunya!

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 28 September 2023 | 12:00 WIB
Fenomena Harvest Moon yang akan muncul pada 29 September. (rzierik)

Bobo.id - Di malam hari yang cerah, banyak dari antara kita yang menyempatkan melihat Bulan di langit. Apa kamu juga?

Kadang, di langit terlihat cahaya Bulan sabit yang sangat tipis. Kadang juga terlihat cahaya terang yang penuh di Bulan.

Saat Bulan sedang berada dalam bentuk sempurna dengan sinarnya yang terang, kita tak henti memandangnya.

Di Bulan Agustus kemarin, kita bisa melihat dua bulan purnama indah, yakni Sturgeon Moon dan Blue Moon.

Bagi yang terlewat, tak perlu khawatir, sebab kita masih bisa melihat bulan purnama lagi akhir pekan ini.

Bulan purnama kali ini disebut dengan Harvest Moon. Fenomena ini jadi Supermoon terakhir di tahun 2023, lo.

Ketika Harvest Moon terjadi, Bulan akan terlihat lebih besar, lebih dekat, dan lebih terang dari waktu biasa.

Mengapa Disebut Harvest Moon?

Seperti kita tahu, setiap bulan purnama punya penamaannya masing-masing. Kali ini disebut Harvest Moon.

Harvest Moon adalah istilah yang digunakan untuk menyebut bulan purnama yang muncul saat musim gugur. 

Artinya, Harvest Moon bisa terjadi di bulan September atau Oktober, tergantung pada siklus bulan yang terjadi.

Selama beberapa malam, Bulan terbit setelah Matahari terbenam dan menghasilkan cahaya Bulan yang terang. 

Baca Juga: Fenomena Super Blue Moon Tahun Ini Jadi yang Terakhir Sebelum 2037, Ini Alasannya