6 Jenis Tomat yang Bisa Jadi Camilan Sekaligus Bumbu Masakan, Pernah Coba?

By Amirul Nisa, Kamis, 2 November 2023 | 15:00 WIB
Tomat salah satu jenis buah yang sering dikira sayur. (PIXABAY/kie-ker)

5. Tomat Roma

Tomat Roma, juga dikenal sebagai tomat plum Roma, adalah jenis tomat yang sering digunakan dalam masakan Italia.

Tomat ini memiliki bentuk yang hampir mirip dengan tomat plum, tetapi lebih besar dan berdaging.

Tomat Roma memiliki rasa yang manis dan sedikit asam, sehingga banyak orang lebih senang membuat saus tomat dengan jenis buah ini.

Meski berukuran besar, jenis tomat ini juga bisa dijadikan camilan seperti jenis tomat lain.

Teman-teman bisa memasukannya dalam isian sandwich atau beragam hidangan lain.

Tomat Roma juga mengandung banyak vitamin C dan serat, sehingga baik untuk kesehatan pencernaan.

6. Tomat Ceri Kuning

Tomat ceri kuning adalah variasi tomat ceri yang memiliki warna kuning cerah.

Rasanya yang manis dan segar membuatnya sering dijadikan camilan untuk orang yang sedang menjaga berat badan.

Tomat ceri kuning juga bisa digunakan dalam berbagai hidangan, seperti salad, hingga sayur panggang.

Baca Juga: Tak Lagi Takut Bau Badan, Ini 10 Bahan Alami yang Bisa Bantu Hilangkan Bau Badan